Rabu, 23 November 2011

MALAS bikin STROKE!!

MALAS bikin STROKE!!



Pagi ini mata Motty tertuju pada sebuah tulisan di sebuah surat kabar ibukota. Fotonya adalah foto sebuah superblok yang sedang dibangun dan tertera di judulnya “Jakarta bisa STROKE!”

Maksudnya apa? Ya, Sobat-Motty kan tau Motty ngga suka baca koran ˆ?ˆ. Kebanyakan berita yang ngga berkaitan dengan cita-cita kita cuma akan jadi “sampah” di pikiran kita ˆ?ˆ. Jadi cuma baca sekilas aja, eh malah dapet ilham buat kicauan pagi ini. Semoga bisa menjadi motivasi dan inspirasi bagi Sobat-Mottysemuanya.

Nah, pertanyaannya, gimana Jakarta bisa STROKE?

Kebayang ngga, kalo di manusia, STROKE itu karena apa? Well, Motty bukan dokter, tapi setahu Motty, STROKE atau dalam bahasa jawanya cerebrovascular accident (CVA), salah satu penyebabnya adalah aliran darah ke otak yang terhambat, jadi ada bagian dari otak yang rusak. Akibatnya, akan membuat suatu fungsi kerja dari tubuh manusia jadi terganggu. Malah bisa menyebabkan kematian.

Nah, kalo di kota Jakarta? Ya apa lagi kalo bukan KEMACETAN?! Kebayang ngga, itu mobil-mobil kita suatu hari ngga akan bisa jalan ke mana-mana karena lalu-lintasnya super padat. Kalo ngga ada “aliran” apa yang akan terjadi?? Yaaa apalagi kalo bukan STROKE!

Hubungannya sama kita apa? Yuk Sobat-Motty kita sama-sama lihat dari sisi #EKSYEN kita sehari-hari. Apa hubungannya sama STROKE?

Satu hal yang perlu kita jaga “aliran”nya adalah “aliran #EKSYEN” kita. Kita perlu memastikan bahwa aktifitas kita sehari-hari selalu membawa kita mendekati CITA-CITA / IMPIAN / GOALS yang sudah kita tetapkan sebelumnya. Pernah nggak Sobat-Motty merasa MALAS di hari-harinya? WASPADA lhoooo.. MALAS itu tanda-tanda mau STROKE!! ˆ?ˆ

Sobat-Motty, ketika kita tidak mendekati CITA-CITA / IMPIAN / GOALS kita, artinya kita MENJAUHINYA! MALAS itu artinya pergerakan kita terhenti bukan? Bukankah itu artinya akan ada “aliran” #EKSYEN yang terhambat? Apa itu bukan awal mula terjadinya STROKE?? WASPADA Sobat-Motty yaa!

Ketika MALAS melanda, PAKSAKAN
untuk #EKSYEN!! Mereka yang SUKSES bukan orang SUPER yang selalu bersemangat! Tapi mereka yang SUKSES adalah mereka yang MEMAKSA diri mereka melakukan hal-hal yang harus mereka lakukan, bahkan ketika mereka tidak ingin melakukannya!


Semoga kita selalu ingat hal ini, supaya pencapaian CITA-CITA / IMPIAN / GOALS kita tidak terhambat oleh STROKE ya Sobat-Motty ˆ?ˆ

eh iya, ditunggu komentar Sobat-Motty di bawah ya ˆ?ˆ Yg komen Motty doakan tambah DOBEL RIZKInya, tambah TRIPEL SEDEKAHnya.. aamiin ˆ?ˆ

Sumber : http://motivatweet.com/2011/10/malas-bikin-stroke.php

Tidak ada komentar:

Posting Komentar